RAKYAT NEWS, JENEPONTO – Kejaksaan Negeri (Kejari) Jeneponto menggelar upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Persatuan Jaksa Indonesia (PERSAJA) ke 73 Tahun 2024, di halaman Kantor Kejari Jeneponto, Senin, 6 Mei 2024.

Kajari Jeneponto, Susanto Gani, SH, MH, bertindak langsung sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT PERSAJA ke 73 Tahun 2024 tersebut.

Sementara, bertindak sebagai Komandan Upacara, Fathir Bakkarang, SH, Perwira Apel Kasi Datun Kejari Jeneponto Abdillah Zikri Natsir, SH Pengucapan Tri Krama Adhyaksa Japar Pila, SH, Pengucap Trapsila Adhyaksa Muhammad Adhim Riangdi, SH.

Kajari Jeneponto Susanto Gani (Kanan) bersama Jaksa Fathir Bakkarang (kiri)

Selanjutnya, bertindak sebagai Pembacaan Ikrar Persatuan Jaksa Indonesia dan Sejarah Persatuan Jaksa Indonesia Faisal, SH dan Pembacaan Doa, Ahmad Zein Rizal Ridwan, SH.

Pada apel peringatan HUT PERSAJA ke 73 Tahun 2024 ini, diikuti seluruh diikuti seluruh pegawai Kejari Jeneponto dengan mengusung tema “PERSAJA Siap Melaksanakan Transformasi Penegakan Hukum Modern Menuju Indonesia Emas 2045.”

“Alhamdulillah, Apel Upacara peringatan HUT PERSAJA ke 73 Tahun 2024 berjalan dengan tenang dan khidmat,” kata Kajari Jeneponto, melalui Kasi Intelijen Kejari Jeneponto Hendarta, SH.

Dijelaskan dia, pada Apel Upacara peringatan HUT Persaja ke 73 Tahun 2024 ini, Kajari Jeneponto menyampaikan sambutan dari Jaksa Agung Republik Indonesia.

Kata dia, dalam sambutan Jaksa Agung yang disampaikan Kajari Jeneponto Susanto Gani, bahwa HUT PERSAJA yang mengangkat tema “PERSAJA siap Melaksanakan Transformasi Penegakan Hukum Modern Menuju Indonesia Emas 2045” seirama dengan tujuan institusi Kejaksaan untuk semakin mempertegas posisi Jaksa sebagai poros penegakan hukum baik dalam dimensi maupun lingkupnya.

Dikatakannya, Transformasi Penegakan Hukum tidak akan berjalan jika tidak dimulai dari transformasi penegak hukumnya. Karena apa pun bentuk hukum yang akan ditegakkan baik buruknya, berhasil tidaknya tergantung keadaan dan kondisi penegak hukumnya.