Jika kita menoleh kebelakang sosok Jenderal Polisi (Purn.) Drs. Hoegeng Iman Santoso adalah salah satu tokoh kepolisian Indonesia yang pernah menjabat sebagai Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia ke-5. Hoegeng terkenal sebagai polisi paling berani dan jujur di Indonesia pernah berpesan dan diabadikan sampai saat ini yaitu “Baik menjadi orang penting, tapi lebih penting menjadi orang baik,” inilah menjadi pegangan dalam menjalankan profesionalisme polri.

Kami yakin, bahwa kepolisian Republik Indonesia sebagai salah satu pilar kemanan negara akan mampu menjadi pengayom dan pelindung masyarakat di tengah kompleksitas persoalan dihadapi bangsa saat ini. Kita sadari bahwa, tahun politik telah di hadapan kita, gangguan dan ancaman pastinya meningkat.

Olehnya itu di butuhkan kolaborasi dan sinergitas antara Polri, TNI, Pemerintah dan masyarakat guna menciptakan stabilitas keamanan negara dalam mewujudkan pemilihan umum yang demokratis. Hal ini sesuai dengan amanat pada Pasal 434 UU Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum, yang menjelaskan bahwa pemerintah wajib memberikan dukungan penuh kepada penyelenggara untuk menjamin suksesnya pelaksanaan tahapan pemilu dan pemilihan serentak tahun 2024 sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan Polri sebagai institusi negara bersama seluruh elemen anak bangsa wajib mewujudkan pemilu yang damai dan berkualitas.

“POLRI PRESISI UNTUK NEGERI” Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju. Dari Butta Turatea Jeneponto kami ucapkan selamat Hari Bhayangkara Ke 77 tahun untuk kepolisian Republik Indonesia. (**)