RAKYAT.NEWS, Jeneponto — Komandan Satuuan Tugas (Dansatgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke 116 Kodim 1425 Jeneponto Letkol Inf Agus Tanra terjun langsung dalam proses pengecoran jembatan, di Kampung Kalakkara, Kelurahan Empoang Utara, Kecamatan Binamu, Kabupaten Jeneponto, Selasa (30/5/2023).

Dansatgas Letkol Inf Agus Tanra melakukan hal tersebut adalah untuk memotivasi tim satgas TMMD Ke 116 Wilayah Kodim 1425 Jeneponto, agar tetap bersemangat dalam bekerja untuk merampungkan kegiatan fisik maupun non fisik sebelum penutupan digelar nanti.

Agus Tanra mengungkapkan dalam proses pengerjaannya, Tim Satgas sudah berhasil mengerjakan 86 persen untuk perintisan jalan sepanjang 1,75 kilometer. Sedangkan pembuatan jembatan beton ukuran 2 x 18 meter juga sudah mencapai 95 persen, jelas Dansatgas Letkol Inf Agus Tanra.

Selain itu, untuk pekerjaan fisik pembuatan plat ducker ukuran  1 x 1 x 18 meter dengan tingkat pencapaian 86 persen, sementara proses pembuatan talud yang sudah dikerjakan Tim Satgas juga sudah mencapai 78 persen. Hingga proses pekerjaan Sas Tambahan Rehab RTLH ukuran 6 x 7 kini juga sudah mencapai 8 persen, papar Dandim 1425 Jeneponto ini.

Disamping itu kata dia, Tim Satgas TMMD juga sudah menyelesaikan sejumlah pekerjaan non fisik seperi Penyuluhan Wasbang, Penyuluhan Pertanian dan Penyuluhan Narkoba dengan tingkat penyelesaian 100 persen.

Berbeda dengan penyuluhan tentang hukum, khitanan massal, pemberian paket bingkisan kepada anak stunting dan pemberian paket sembako kepada masyarakat kurang mampu dalam waktu dekat akan dikerjakan oleh Tim Satgas,” jelas Letkol Inf Agus Tanra.

Ia mengatakan pencapaian ini diperoleh berkat kerja sama tim  yang diturunkan ke lokasi dengan melibatkan 150 personel TNI gabungan, Polri, Pemkab Jeneponto dan warga dengan 1 unit excavator, 1 unit greder dan 1 unit bomag” tutup Dandim Jeneponto. (*)