RAKYAT.NEWS, Jeneponto – Komandan Satgas TMMD ke-116 Tahun 2023 Wilayah Kodim 1425 Jeneponto Letkol Inf Agus Tanra, S.Ag bertindak sebagai khotib, di Masjid Parappa, Kelurahan Empoang Utara, Kecamatan Binamu, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, Jumat (26/05/2023)

Letkol Inf Agus Tanra yang juga Dandim 1425 Jeneponto mengambil tema khotbah dengan judul Rukun Islam. Dalam khotbahnya Ia memaparkan bahwa Rukun Islam ada 5 poin.

Menurutnya, bahwa Rukun Islam itu di ibaratkan sebuah bangunan, dan bangunan itu tentunya tidak satu, pasti ada beberapa tiang sebagai penyanggah berdirinya sebuah rumah/bangunan.

Agus Tanra menjelaskan secara singkat kepada jamaah tentang Rukun Islam, yakni Syahadat itu menjadi pondasi. Artinya keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT yang paling utama kita harus perkuat adalah iman.

Menurutnya, jika iman atau keyakinan kita kuat, maka apapun badainya takkan roboh. Tidak akan mudah di hasut, ataupun dirobohkan oleh yang lainnya, jelasnya.

Dansatgas TMMD Ke 116 Kodim Jeneponto Letkol Inf Agus Tanra Saat Menjadi Khotib

Agus Tanra menambahkan bahwa realisasi atau pembuktian seorang hamba yang mengaku beriman dan bertaqwa tentunya melaksanakan shalat dengan baik dan benar, sholat inilah sebagai tiangnya.

“Itupun belum sempurna, karena sebuah rumah tentunya membutuhkan sebuah ruang ataupun ventilasi sehingga kita mudah bernafas, dan itulah Zakat sebagai Jendela,” urai Dandim Jeneponto.

Selain itu, kata Agus yang takkala pentingnya dalam kehidupan manusia, ada kewajiban lainnya yang nantinya akan memberikan dampak terhadap kehidupan sebagai makhluk sosial itulah puasa sebagai dindingnya

Jika ke empat komponen diatas sudah terpenuhi dan memiliki kelebihan, maka kegiatan ibadah yang juga takkala pentingnya adalah melaksanakan rukun haji sebagai atapnya. Inipun ada pembatasan, karena bersyarat hanya mereka yang berkemampuan untuk melaksanakannya. (*)